1. Fall Guys
Game santai pertama yang masuk rekomendasi adalah Fall Guys. Sebagai game battle royale yang dibuat oleh Mediatonic, permainan ini langsung dapat komentar positif.
Gameplay yang menarik merupakan alasan pertama permainan ini laris di pasar gamer dunia.
Untuk memainkannya pun sangatlah mudah, pemain hanya perlu menjalankan rintangan yang ada di depan mata. Selain itu, Fall Guys juga menyediakan lebih dari 50 map yang bisa dicoba.
Karakter ini juga cukup menggemaskan. Sehingga, pemain pun pasti akan terasa terhibur dengan gameplay dan karakter yang disediakan oleh Mediatonic.
2. The Sims 4
Dari seri pertama hingga sekarang, The Sims 4 adalah salah satu game PC life simulator terbaik yang memiliki banyak fans di seluruh dunia.
Dari game ini, kamu dapat melakukan banyak hal seperti menciptakan dan mengendalikan kehidupan karakter virtual.
Dalam game ini, kamu juga bebas untuk merancang serta mengubah seputar dalam permainannya.
Contohnya seperti bangun rumah, memilih karir, menjalin hubungan sosial, sampai menjalani aktifitas sehari-hari.
Oleh sebab itu, game tersebut rasanya sangat tepat untuk kamu mainkan dikala sedang penat.
3. Euro Truck Simulator 2
Euro Truck Simulator 2 adalah game yang mensimulasikan berkendara menggunakan truk. Permainan ini sangatlah cocok untuk kamu yang ingin mendapatkan ketenangan.
Game ini juga santai karena gameplaynya yang mudah untuk dimainkan. Sebagai pemain, kamu hanya perlu menjalankan sebuah truk besar ke lokasi tujuan.
Hanya saja, kamu perlu berhati-hati pada saat ingin belok. Tentunya semakin seru ketika sedang mengemudi. Kamu juga bisa gunakan emulator berupa stir.
4. House Flipper
House Flipper merupakan game simulasi bedah rumah. Di sini, pemain ditugaskan untuk membersihkan dan merenovasi rumah sesuai dengan keinginan klien.
Dalam permainan ini, player berperan sebagai seorang flipper pemula untuk merenovasi sebuah rumah.
Game tersebut bisa dikatakan cukup santai dan ringan untuk dimainkan. Saat sedang stres atau penat, sepertinya kamu harus coba game seru yang satu ini.
5. Grand Theft Auto V
Game PC terakhir yang dapat membuatmu relax dari kepenatan adalah Grand Theft Auto V. Sebab, permainan ini memberikan sajian open-world yang sangat luas.
Selain itu, kamu dapat melakukan apa saja yang diinginkan tanpa harus menjalankan misi.
Contohnya seperti berkendara ke kota-kota besar, melakukan kriminalitas, hingga bersosialisasi dengan orang lain.
Parahnya lagi, Grand Theft Auto V juga dapat dimainkan bersama teman-teman.
Suasana seru itu akan terbangun jika kamu melakukan banyak momen lucu. Jadi, kamu akan terhibur jika sudah bermain game buatan Rockstar yang satu ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar