Dengan memaksimalkan jaringan internet dan platform yang mendukung, membuat para gamer mempunyai kebiasaan baru untuk streaming gameplay-nya kepada penonton.
Terlebih lagi di tahun 2021 menjadi tahunnya para streamer gaming. Karena banyak sekali pengembang game yang sudah mulai menyediakan berbagai layanan streaming hanya dengan memainkan game lewat smartphone.
Jadi para gamer tidak perlu lagi membutuhkan PC, apalagi dengan spesifikasi yang canggih untuk menyiarkan live streaming secara real-time.
Salah satu perusahaan yang mulai mengadopsi layanan streaming game smartphone adalah Microsoft xCloud. Melalui platform tersebut gamer bisa melakukan streaming game Xbox langsung ke smartphone.
Game seperti Halo 5, Gears 5, hingga Sea of Thleves dapat dimainkan dengan pengontrol Xbox One yang dipasang ke smartphone yang menjalankan permainannya. Gak hanya tiga game itu saja, Microsoft juga mengemukakan kalau akan ada lebih dari 150 game Xbox One yang bisa dimainkan melalui platform xCloud jika sudah rilis.
Tidak hanya Microsoft, Google Stadia juga menyediakan fasilitas untuk para pemainnya agar bisa melakukan live streaming di perangkat smartphone, baik itu Android atau IOS.
Perusahaan besar lain seperti Nvidia GeForce Now dikabarkan juga akan melakukan gebrakan yang sama melihat perkembangan ekosistem gaming di dunia maya saat ini.
Jadi agan tertarik gak nih untuk melakukan live streaming tentang gameplay kalian?
Referensi
CNN
Tidak ada komentar:
Posting Komentar