Game Pokemon Android dan PC sama-sama menawarkan pengalaman seru mengoleksi makhluk-makhluk menggemaskan. Pokemon sendiri merupakan franchise game yang terinspirasi dari anime besutan Junichi Masuda.
Fitur gameplay yang ditawarkan sebetulnya sama saja. Pemain juga dapat mengoleksi berbagai pokemon dengan karakter dan kekuatan masing-masing. Hal itu membuat game ini tidak pernah membosankan.
Beberapa game Pokemon yang populer hingga sekarang adalah sebagai berikut.
1. Pokemon X & Y
Rekomendasi berikutnya adalah Pokemon X & Y. Game ini mengandung unsur RPG atau role play game yang sangat kental. terlihat dari fokus utamanya yang memungkinkan pemain menjelajahi dunia Pokemon yang penuh keseruan.
Di game ini juga terdapat fitur desain karakter untuk menyesuaikan dengan selera para pemain. Pihak developer juga telah meningkatkan beberapa Pokemon ke bentuk lebih optimal atau sebutannya Mega Evolution.
Game besutan Game Freak ini juga mempunyai evolusi baru dari Fevee yang bernama Sylveon. Pemain dapat mengoleksi pokemon sembari menghadapi musuh dari Tim Flare di Kalos.
Game ini seru dimainkan saat sedang bosan dan membutuhkan sedikit tantangan.
2. Pokemon Quest
Pokemon Quest adalah game Pokemon adventure yang dirilis oleh Game Freak pula pada tahun 2018. Game ini dirancang untuk perangkat HP, sehingga mempunyai konsol lebih mudah ketimbang konsol.
Di Play Store sendiri, Pokemon Quest telah diunduh sebanyak lebih dari 7,5 kali pada minggu pertama game ini diluncurkan.
Game ini tidak sulit sama sekali. Pemain dapat menjelajah dunia yang terbuka dengan grafik kotak-kotak seperti Minecraft. Di game ini pemain juga bisa membangun hal-hal yang diinginkan dengan sumber daya yang ada.
Pemain tidak perlu takut kalah di game ini. Sebab, fokus utamanya adalah bersenang-senang menjelajahi dunia.
3. Pokemon Trading Card Game Online (TCG)
Kalau biasanya trading kartu pokemon dilakukan secara langsung, kali ini trading jauh lebih mudah dengan adanya game TCG ini.
Game yang dikembangkan oleh Amerika Dire Wolf Digital ini awalnya tersedia pada browser dengan nama Pokemon Trainer Challenge.
Di game ini, pemain dapat menantang pemain lain untuk bermain kartu. Lawannya adalah pemain sungguhan yang mempersulit memeroleh kemenangan sebagai pokemon trainer terbaik sepanjang masa.
Game yang mempertemukan antar pemain ini memungkinkan kamu untuk mengoleksi kartu yang langka dan jarang ditemukan. Meski dirilis sejak tahun 2011, game ini masih banyak dimainkan oleh para penggemarnya.
4. Pokemon Let’s Go, Pikachu
Untuk yang belum pernah mengunduhnya, patut mencoba game Pokemon multiplayer satu ini. Pertama kali dirilis oleh Game Freak pada tahun 2018. Semenjak itu, game ini cukup disukai oleh banyak penggemar pokemon.
Sebetulnya, Pokemon’s Let’s Go, Pikachu! adalah hasil remake dari Pokemon Yellow yang lebih dulu dipublikasikan pada 1988. Terdapat 151 spesies monster lucu alias pokemon yang dapat ditemukan di game ini.
Masing-masing akan berevolusi dari generasi pertama sampai mencapai tingkat mega dan bentuk alola. Jika sudah maksimal, pokemon dapat digunakan untuk bertarung di juara Liga Pokemon, pemimpin gym dan non pemain sekalipun.
Seperti yang disebutkan di awal, game ini menghadirkan fitur multiplayer yang membuatnya lebih seru. Bahkan, sekaligus menjalin pertemanan dengan pemain dari belahan dunia lain.
5. Pokemon Playhouse
Game Pokemon terakhir ini ditargetkan untuk anak-anak yang berusia 3 sampai 5 tahun. Tidak seperti game biasanya, game ini mengajak pemain merawat pokemon yang jumlahnya lebih dari 50 ekor. Masing-masing mempunyai tampilan yang menggemaskan.
Kalau tahu game Tamagotchi, Pokemon Playhouse ini pada dasarnya serupa dengan game tersebut. Permainan yang ditawarkannya sederhana, tidak rumit dan menyenangkan.
Pemain dapat membawa pokemon mengunjungi tempat-tempat seru. Seperti gedung, playground luar gedung dan lain sebagainya.
Para orang tua tidak ada salahnya memberikan game ini kepada sang buah hati. karena membantu untuk mengasah kemampuan berpikir, tanggung jawab dan memori visual. Game ini pun dapat diunduh secara gratis pada perangkat ponsel.