Banyak orang yang sepakat jika Playstation 2 adalah salah satu konsol game terbaik sepanjang masa. Banyak sekali judul game terbaik di PS2 dan salah satunya adalah Grand Thef Auto: San Andreas yang dirilis pada 2004 silam. Game open world besutan Rockstar ini begitu sangat populer dan sukses besar. Bahkan hingga sekarang masih banyak orang yang memainkan game ini.
GTA: San Andreas sendiri adalah seri GTA ke yang kelima dan merupakan yang ketiga untuk konsol PS2 setelah GTA III dan GTA: Vice City. Game ini bersetting di era awal 90an dan bertempat di negara bagian San Andreas (parodi California) terdapat tiga kota utama yaitu Los Santos, San Fiero, dan Las Venturas. Bercerita tentang seorang bernama Carl Johnson yang kembali dari Liberty City ke Los Santos setelah mendengar kematian ibunya yang ternyata dibunuh oleh gang Ballas.
Game ini sangatlah fenomenal dan booming pada awal perilisannya di mana seluruh rental PS di Indonesia saat itu memainkan game ini dengan antusias. Hingga sekarang GTA: San Andreas masih dimainkan banyak orang di smartphone maupun di PC. Nah, kira-kira kenapa ya GTA yang satu ini begitu disukai banyak orang dan masih banyaik dimainkan? Berikut adalah ulasan singkatnya gan.
1. Cerita Yang Berkesan
Harus diakui jika kekuatan yang dimiliki oleh seri GTA adalah jalan ceritanya yang menarik dan menurut ane GTA dengan jalan cerita terbaik adalah GTA: San Andreas. Ketika pertama kali memainkannya pada sekitar tahun 2004 hingga 2005, pemain terhipnotis dengan kisah CJ dan plot twist yang ada di pertengahan cerita. Tema cerita yang diambil dalam GTA San Andreas adalah peperangan antar gang di era 90an. Motif CJ adalah mencari siapa dan bagaimana ibunya bisa terbunuh sehingga di akhir cerita terungkap siapa dalangnya.
2. Dunia yang Luas
Untuk ukuran game yang dirilis di PS2, GTA SA memilili map yang sangat luas dan lebih luas dibandingkan dengan GTA III dan Vice City. Terdapat tiga kota utama yaitu Los Santos (Los Angeles), San Fiero (San Francisco), dan Las Venturas (Las Vegas). Belum ditambah lagi wilayah perkampungan, danau, gurun, pegunungan, hingga hutan. Menjadikan dunia di GTA SA menjadi lebih hidup. Saat itu di PS2 belum ada game yang dunianya mendetail seperti ini. Pemain bisa menjelajahi dunia GTA SA yang luas di sela-sela misi.
3. Sanbox Open World
Ketika pertama kali dirilis, GTA SA yang langsung menghebohkan dunia perentalan Playstation, dikarenakan banyak gamer yang terpukau dengan gameplay-nya yang bisa melakukan apapun dengan bebas tanpa adanya paksaan melakukan misi secara linear. Di sini pemain bisa berjalan-jalan tidak jelas berkeliling kota. Mengendarai pesawat, membunuh NPC di jalan, membakar kantor polisi, terjun dari.gedung, dan masih banyak lagi kelaluan absurd lainnya. Inilah jualan utama game GTA yang tidak dimiliki oleh game lain. Pemain diberi kebebasan sebebas-bebasnya.Tidak heran jika dulu ketika zaman rental, lebih banyak gamer yang bermain GTA SA dengan mode free roam alias keliling-keliling tidak jelas.
4. Cheat dan Mod
GTA San Andreas adalah seri GTA dengan cheat resmi terbanyak jumlahnya. Cheat tersebut adalah cheat yang sudah disematkan oleh Rockstar sendiri. Mulai dari cheat sejuta umat seperti darah dan uang, hingga cheat aneh seperti mobil terbang, dll. Tanpa cheat GTA bukanlah GTA dan tidak akan seru. Cheat inilah yang mewarnai gamer di era 2000an. Saat itu cheat GTA SA biasanya ditulis di secarik kertas dan disebarkan di kalangan pengguna rental PS, sudah seperti rumus kode buntut saja. Bukan hanya cheat, GTA SA juga terdapat Mod yang jumlahnya sangat banyak. Mod adalah cheat tambahan yang sudah dimodifikasi oleh para pengguna.
5. Karakter yang Ikonik dan Memorable
Carl Johnson alias CJ adalah protagonis berkulit hitam pertama di seri GTA. Carl Johnson sendiri menjadi karakter GTA paling ikonik dan paling terkenal di antara karakter GTA lainnya. Saking terkenalnya di kalangan gamer Indonesia, CJ sering dipanggil dengan nama Ucok. Ya, Ucok si raja barbar. Belum lagi karakter lainnya seperti Sweet, Big Smoke, Ryder, dll. Kepopuleran para karakter tersebut mungkin cuma bisa diimbangi oleh trio GTA V.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar